Surat Pembaca
JD.ID

JD.ID Menjual Produk yang Tidak Sesuai Spesifikasi

Selasa, 15 Agustus 2017 | 17:23 WIB

Saya sudah beberapa kali bertransaksi dengan JD.ID. Tiga transaksi terakhir adalah hal paling mengecewakan. Namun saya hanya akan membahas dua transaksi terakhir saja.

Pada tanggal 31 Juli 2017 saya membeli 1 unit jam tangan Weide, dimana pada deskripsi iklan disebutkan bahwa tombol-tombol dan jam dapat memancarkan LED. Namun ketika barang saya terima ternyata tombol jam hanya sebagai hiasan (tombol mati dan tidak dapat dipencet).

Setelah saya cek di beberapa forum ternyata tipe ini memang tombol hanya sebagai pajangan. Strap jam juga sangat sukar dimasukkan. Saya berusaha memakai jam ini 1 kali dan setelah itu saya lepas karena sangat tidak nyaman. Saya merasa tertipu.

Saya sempat mengisi review dengan 1 bintang pada ulasan. Beberapa waktu kemudian saya di email oleh CS JD.ID yakni bapak Aman dan saya disarankan untuk refund.

Sebenarnya saya malas untuk proses refund, namun saya berpikir hendak memberi masukan ke JD.ID. Setelah proses refund saya lakukan ternyata proses saya ditolak.

Nasib saya tidak berhenti sampai di sini, pada tanggal 3 Agustus 2017 saya membeli 2 unit sport running jogging gym  warna hitam dan biru. Di gambar lapak terdapat gambar lubang untuk headset. Namun barang yang saya terima ternyata lubang tersebut tidak tembus sampai ke dalam.

Ini adalah pengalaman buruk saya berbelanja di JD.ID. Kepercayaan saya kepada JD.ID sudah hilang karena sebagai konsumen saya merasa bahwa barang yang saya terima tidak dapat saya proses komplain seperti kasus jam tangan Weide, terkesan JD ID cuci tangan.

Daud
Nginden Intan Barat C4/11
PT Jingdong Indonesia Pertama

JD.ID Menjual Produk yang Tidak Sesuai Spesifikasi

Selasa, 22 Agustus 2017 | 16:01 WIB

Menanggapi surat keluhan yang ditujukan pada kami oleh Bapak Daud pada 15 Agustus 2017 di halaman ini, kami dari JD.ID telah menghubungi pihak konsumen untuk menjelaskan kondisi yang sebenarnya.

Terdapat kesalahan pencantuman deskripsi produk yang menyebabkan konsumen tidak mendapatkan pemahaman yang tepat terhadap produk yang dibeli. Untuk kelalaian ini kami menyampaikan permintaan maaf. Sedangkan untuk produk running gym armband, kami telah menawarkan beberapa alternatif solusi yakni refund (pengembalian barang) atau penukaran barang. Konsumen memilih untuk tetap menggunakan barangnya.

Kami ucapkan terima kasih atas perhatiannya dan mohon maaf atas ketidaknyamanan yang terjadi. JD.ID selalu berkomitmen menghadirkan pengalaman berbelanja daring yang menyenangkan dan memberikan layanan prima kepada para pelanggan JD.ID di seluruh Indonesia.

Terima kasih.

Swarna Yuda - Head of Customer Service JD.ID
RDTX Tower, 8th floor Jl. Prof. Dr. Satrio Kav. E-4 No. 6, Kuningan Timur, South Jakarta, 12950
Tanggapan Lain
Lihat Semua
TRAVELOKA & CIMB NIAGA
Kecewa Dengan Pelayanan Traveloka dan CIMB
Lazada Indonesia
Saldo Ditahan dan Toko Ditutup oleh Lazada
Lazada Indonesia
Kecewa Akun Seller Center Lazada Dibatasi, Dikenakan Pelanggaran dan Banding Ditolak
Panin Dai-Ichi Life
Lamanya Proses Klaim Asuransi Kematian Panin Dai-Ichi Life
First Media
Sulitnya Proses Berhenti Layanan Televisi First Media
Surat Pembaca
Lihat Semua
XL Axiata dan AXIS
Klaim Bundling e-SIM AXIS Untuk Samsung Galaxy A55 5G yang Sangat Membingungkan
Permata Bank
Kekecewaan Pada Permata Bank Dalam Melayani Sanggahan Transaksi Nasabah
J&T Cargo
Sudah Dua Puluh Lima Hari, Paket J&T Cargo Belum Juga Sampai
Shopee Indonesia dan JNE
Barang Dinyatakan Hilang, Shopee dan JNE Lepas Tangan
Bank Mandiri cab. Thamrin Jakarta Pusat
Lamanya Mencairkan Dana di Rekening Nasabah Bank Mandiri yang Sudah Meninggal