Surat Pembaca
Bank Mandiri

Plafon Kartu Kredit Bank Mandiri Naik Turun

Rabu, 4 Oktober 2017 | 19:31 WIB

Pada bulan Agustus 2017 saya menerima bill dari Bank Mandiri yang mencantumkan kalau pagu kredit saya mengalami kenaikan dari nilai pagu sebelumnya. Mengacu pada hal tersebut, saya menggunakan dana kenaikan pagu tersebut sampai batas maksimal.

Harapannya mungkin bulan depan bill akan saya tutup atau minimal pembayaran sesuai ketentuan serta perputaran keuangan seperti yang selama ini saya lakukan. Ternyata sangat mengejutkan karena saya mendapat tagihan bulan ini yang mencantumkan bahwa pagu kredit kembali seperti semula.

Bank mandiri juga mengenakan charge overlimit terhadap panambahan dari nilai pagu kredit sebelumnya. Saya telepon Mandiri Call 14000 dan customer service menyatakan bahwa memang kenaikan tersebut bersifat sementara, hanya 1 bulan dan bulan berikutnya akan dikembalikan seperti semula.

Customer service juga menyatakan bahwa kenaikan tersebut sudah mereka sampaikan melalui SMS yang sampai saat ini tidak pernah saya terima. Memang ada kenaikan limit pagu kredit hanya sementara tanpa konfirmasi dan tidak jelas tujuannya?

Terima kasih Bank Mandiri, anda sudah mengingatkan saya untuk berhati-hati dan bijak dalam menggunakan kartu kredit. Untuk anda pemegang kartu kredit Bank Mandiri lainnya sebaiknya anda lebih waspada dan hati-hati. Terima kasih.

Rizali Hendri
Jalan Salakan No.1 Trihanggo Gamping Sleman
PT Bank Mandiri (Persero)Tbk

Plafon Kartu Kredit Bank Mandiri Naik Turun

Kamis, 12 Oktober 2017 | 17:53 WIB

Mohon maaf atas ketidaknyamanan Bapak Rizali Hendri dan terima kasih atas masukannya. Kami telah berusaha menghubungi Bapak melalui telepon untuk menyampaikan penyelesaian atas permasalahan dimaksud namun belum berhasil terhubung. Penjelasan terulis telah kami sampaikan ke alamat pengiriman lembar tagihan Mandiri Kartu Kredit Bapak.

Bank Mandiri akan dan terus melakukan perbaikan agar dapat memberikan layanan prima kepada seluruh nasabah Bank Mandiri.

Jika masih ada pertanyaan ataupun saran lain yang ingin disampaikan, Bapak juga dapat menghubungi Customer Service 24 jam Mandiri Call 14000 atau melalui website www.bankmandiri.co.id dengan memilih menu contact us atau langsung melalui email mandiricare@bankmandiri.co.id.

Rohan Hafas - Corporate Secretary
Plaza Mandiri 3rd Floor Jl. Jend. Gatot Subroto Kav. 36-38 Jakarta 12190
Tanggapan Lain
Lihat Semua
TRAVELOKA & CIMB NIAGA
Kecewa Dengan Pelayanan Traveloka dan CIMB
Lazada Indonesia
Saldo Ditahan dan Toko Ditutup oleh Lazada
Lazada Indonesia
Kecewa Akun Seller Center Lazada Dibatasi, Dikenakan Pelanggaran dan Banding Ditolak
Panin Dai-Ichi Life
Lamanya Proses Klaim Asuransi Kematian Panin Dai-Ichi Life
First Media
Sulitnya Proses Berhenti Layanan Televisi First Media
Surat Pembaca
Lihat Semua
XL Axiata dan AXIS
Klaim Bundling e-SIM AXIS Untuk Samsung Galaxy A55 5G yang Sangat Membingungkan
Permata Bank
Kekecewaan Pada Permata Bank Dalam Melayani Sanggahan Transaksi Nasabah
J&T Cargo
Sudah Dua Puluh Lima Hari, Paket J&T Cargo Belum Juga Sampai
Shopee Indonesia dan JNE
Barang Dinyatakan Hilang, Shopee dan JNE Lepas Tangan
Bank Mandiri cab. Thamrin Jakarta Pusat
Lamanya Mencairkan Dana di Rekening Nasabah Bank Mandiri yang Sudah Meninggal