Surat Pembaca
Bukalapak

Saldo Bukadompet Dibobol

Sabtu, 28 Oktober 2017 | 19:56 WIB

Saya pelanggan setia Bukalapak sebelumnya. Ternyata sistem keamanan Bukalapak tidak aman terutama bukadompet. Pada tanggal 06 Oktober akun saya dibobol orang tidak dikenal (terakhir saya tracking ada di Cibubur) dan berhasil menggunakan semua saldo bukadompet saya.

Di sini saya tekankan bahwa saya cukup melek IT dan bisa pastikan saya tidak pernah mengalami pishing maupun klik link aneh. Sistem autentikasi dua langkah Bukalapak tidak efektif. Untuk apa perlu ada autentikasi dua langkah dengan nomor HP jika saya tidak terima notifikasi apapun saat ada yang menggunakan akun saya dan saldo bukadompet saya?

Hingga saat ini tidak ada solusi maupun pengembalian dari pihak Bukalapak mengenai masalah ini. Ditambah customer service yang kurang pro aktif karena saya kerap kali menghubungi hingga 3-4 kali terlebih dahulu. 

*tayang tanggal 30 Oktober 2017

Arisantoso
Jl. Belatuk Blok H3 No.164, Balikpapan
Bukalapak

Saldo Bukadompet Dibobol

Kamis, 2 November 2017 | 12:29 WIB

Terima kasih atas hubungan yang terjalin dengan baik antara Bukalapak dan Kompas.com selama ini. Sehubungan dengan dimuatnya Surat Pembaca di Kompas.com tertanggal 28 Oktober 2017 yang ditulis oleh Bapak Ari Santoso perihal transaksi di Bukalapak dengan artikel yang berjudul "Saldo Bukadompet Dibobol", izinkanlah kami untuk membantu memberikan penjelasan.

Perihal keluhan yang dialami oleh Bapak Ari, kami sudah melakukan konfirmasi kepada Bapak Ari dan menjelaskan bahwa akun Bukadompet Bapak Ari kami bekukan untuk alasan keamanan, dikarenakan sebelumnya Bapak Ari diduga melakukan komunikasi secara langsung dengan pelapak yang terindikasi melakukan pengiriman link phising. Setelah kami lakukan pengamanan lebih lanjut pada akun Bukalapak Bapak Ari saat ini saldo Bukadompet Bapak Ari sudah kami aktifkan kembali pada tanggal 31 Oktober 2017 dan saldo Bukadompet tersebut sudah kami lakukan pencairan dana secara manual ke rekening yang bersangkutan.

Bukalapak akan selalu berkerja sama dengan para Pelapak dan Pembeli kami, demi kenyamanan mereka selama bertransaksi berjualan dan juga berbelanja. Kami percaya bahwa transparansi penting untuk memastikan kepercayaan konsumen kami di Bukalapak.

Demikian surat tanggapan ini kami buat dan kam mohon kerja sama yang baik untuk dapat dimuat sebagai tanggapan resmi.

Salam,

Evi Andarini - Public Relations Manager
Plaza City View, 1st Floor, Jl. Kemang Timur No. 22, Pejaten Barat, Jakarta Selatan, 12510
Tanggapan Lain
Lihat Semua
TRAVELOKA & CIMB NIAGA
Kecewa Dengan Pelayanan Traveloka dan CIMB
Lazada Indonesia
Saldo Ditahan dan Toko Ditutup oleh Lazada
Lazada Indonesia
Kecewa Akun Seller Center Lazada Dibatasi, Dikenakan Pelanggaran dan Banding Ditolak
Panin Dai-Ichi Life
Lamanya Proses Klaim Asuransi Kematian Panin Dai-Ichi Life
First Media
Sulitnya Proses Berhenti Layanan Televisi First Media
Surat Pembaca
Lihat Semua
XL Axiata dan AXIS
Klaim Bundling e-SIM AXIS Untuk Samsung Galaxy A55 5G yang Sangat Membingungkan
Permata Bank
Kekecewaan Pada Permata Bank Dalam Melayani Sanggahan Transaksi Nasabah
J&T Cargo
Sudah Dua Puluh Lima Hari, Paket J&T Cargo Belum Juga Sampai
Shopee Indonesia dan JNE
Barang Dinyatakan Hilang, Shopee dan JNE Lepas Tangan
Bank Mandiri cab. Thamrin Jakarta Pusat
Lamanya Mencairkan Dana di Rekening Nasabah Bank Mandiri yang Sudah Meninggal