Surat Pembaca
JD.ID

Barang Tidak Ada, Customer Harus Cancel ?

Jumat, 3 November 2017 | 16:12 WIB

Tanggal 15 Oktober 2017 saya membeli pampers Merries Premium Tape M38 bundling dengan M22 dengan nomor pesanan 221821269. Tanggal 21 Oktober ada email dari JD.ID mengatakan ada masalah dengan warehouse dan barang saat ini tidak ada. Estimasi paling lambat 31 Oktober 2017.

Karena tidak ada konfirmasi apa pun akhirnya saya telepon Customer Service JD.ID dan mendapat jawaban bahwa barang tetap tidak tersedia, sedangkan info mengenai warehouse ini sudah ada sejak tanggal 19 Oktober.

Setelah menanyakan SLA untuk kepastian stok barang, saya diberikan SLA 1x24 jam. Tetapi karena tidak ada informasi apapun sampai tanggal 3 November 2017, saya kembali menelepon Customer Service JD.ID. Kembali saya tidak mendapatkan kepastian jawaban dan seakan-akan customer service mengarahkan saya untuk cancel pesanan. Kalaupun saya menunggu, pampers M22 bundling itu tidak dijamin ada.

Ketika saya menanyakan soal info warehouse yang katanya ada di website, saya diminta melihat website JD.ID. karena di mobile informasi itu cepat hilang. Setelah saya katakan bahwa di website pun tidak ada informasi tersebut, customer service hanya menjawab, "Iya, Pak. Kami sudah meminta ke management kalau info itu harus dipasang kembali".

Kalau barang tidak ada, customer diminta cancel pesanan dan masalah dianggap selesai? Bagaimana dengan dua kali pemberian SLA dari JD.ID yang tidak ditepati? 

*tayang tanggal 6 November 2017

Anthony Jonatan
Jl. Asia Afrika No. 100, Bandung
PT Jingdong Indonesia Pertama

Barang Tidak Ada, Customer Harus Cancel ?

Senin, 27 November 2017 | 17:55 WIB

Menanggapi surat keluhan yang ditujukan pada kami oleh Bapak Anthony Jonatan pada tanggal 6 November 2017 di halaman ini, kami dari JD.ID telah menghubungi konsumen untuk menjelaskan kondisi yang sebenarnya. Terdapat beberapa kendala logistik yang menyebabkan pengiriman mengalami keterlambatan. Kami mewakili perusahaan menyampaikan permintaan maaf pada Bapak Anthony atas pengalaman yang kurang menyenangkan ini.

Berdasarkan komunikasi terakhir, saat ini pesanan telah diterima oleh konsumen pada Jumat (17/11). Dari pihak JD.ID juga sudah menghubungi konsumen dan menjelaskan sekaligus mengkonfirmasi bahwa pesanannya sudah diterima. Dengan demikian permasalahan ini dianggap selesai.

Kami ucapkan terima kasih atas perhatiannya. JD.ID selalu berkomitmen menghadirkan pengalaman berbelanja daring yang menyenangkan dan memberikan layanan prima kepada para pelanggan JD.ID di seluruh Indonesia.

Terima kasih.

Iwan Arigayota - Head of Customer Service
RDTX Tower, 8th floor, Jl. Prof. Dr. Satrio Kav. E-4 No. 6, Kuningan Timur, South Jakarta, 12950
Kirimkan Surat Anda
Login atau Register terlebih dahulu untuk mengirim surat Anda. Lihat syarat dan ketentuan di sini.
Surat Pembaca
Lihat Semua
JNE
Sudah lebih Dari Sebulan, Pengiriman Paket Via JNE Belum Sampai ke Tempat Tujuan
Transvision
Permohonan Pemindahan Antena Tak Ditanggapi, Layanan Transvision Terhenti
PT PLAZA AUTO PRIMA
Sudah Lebih dari 3 Bulan Proses Pengembalian Booking Fee belum Juga Selesai
PT. Bank Rakyat Indonesia Tbk, PT. PLN, dan PT. Indonesia Comnets Plus
Kecewa Membeli Token Listrik Melalui Aplikasi PLN Mobile dan BRImo
Dealer MG Kebon Jeruk
Menunggu STNK MG4 EV yang Tidak Jelas
Tanggapan Lain
Lihat Semua
CIMB Niaga
Proses Sanggahan Transaksi Qris CIMB Niaga Tidak Kunjung Selesai
TRAVELOKA & CIMB NIAGA
Kecewa Dengan Pelayanan Traveloka dan CIMB
Lazada Indonesia
Saldo Ditahan dan Toko Ditutup oleh Lazada
Lazada Indonesia
Kecewa Akun Seller Center Lazada Dibatasi, Dikenakan Pelanggaran dan Banding Ditolak
Panin Dai-Ichi Life
Lamanya Proses Klaim Asuransi Kematian Panin Dai-Ichi Life