Surat Pembaca
Pemerintah Kota Depok

Pengamen dan Ondel-ondel Menggangu Pengguna Jalan

Minggu, 11 April 2021 | 16:20 WIB

Ketertiban dan kenyamanan penggunaan jalan merupakan hak semua penguna jalan. Pengguna jalan dapat menggunakan angkutan umum, mobil pribadi atau memakai sepeda motor.

Saya sering mengendarai sepeda motor dan mobil dalam kegiatan sehari-hari.

Biasanya saya melintas di sekitar Jalan Djuanda, Jalan Tole Iskandar, Jalan Merdeka dan sekitar kota Depok.

Saya merasakan adanya gangguan ketertiban dan kenyamanan dengan adanya aktivitas seperti pengamen dan ondel-ondel yang berada di sekitar Jalan Tole Iskandar Depok dan sekitar jalan Djuanda.

Karena keberadaan mereka saat di jalanan itu terkadang tidak memperhatikan pengguna jalan lainnya.

Contohnya ondel-ondel yang berada di pinggir jalan. Ketika ada mobil yang akan melintas malah membuat mobil itu harus menghindar agar tidak menyerempet ondel-ondel tersebut.

Kita sebagai warga Depok sungguh merasa miris melihat pengamen anak kecil yang seharusnya bisa bersekolah untuk masa depannya. Yang terjadi, mereka malah mengemis di jalan raya.

Selain itu juga ondel-ondel merupakan ikon kebudayaan Betawi. Jalanan bukan merupakan tempat yang terhormat bagi ikon tersebut.

Sebaiknya mendapat tempat yang lebih terhormat seperti instansi dan tempat-tempat hiburan, sehingga pengrajin ondel-ondel dapat terus berproduksi.

Dengan adanya kondisi tersebut kami berharap kepada aparat keamanan dapat mentertibkan pengamen anak-anak dan ondel-ondel agar tidak membahayakan pengendara maupun diri mereka sendiri. (DND)

Imtiyaz
Griya Lembah Depok, Kota Depok
Kirimkan Surat Anda
Login atau Register terlebih dahulu untuk mengirim surat Anda. Lihat syarat dan ketentuan di sini.
Surat Pembaca
Lihat Semua
JNE
Sudah lebih Dari Sebulan, Pengiriman Paket Via JNE Belum Sampai ke Tempat Tujuan
Transvision
Permohonan Pemindahan Antena Tak Ditanggapi, Layanan Transvision Terhenti
PT PLAZA AUTO PRIMA
Sudah Lebih dari 3 Bulan Proses Pengembalian Booking Fee belum Juga Selesai
PT. Bank Rakyat Indonesia Tbk, PT. PLN, dan PT. Indonesia Comnets Plus
Kecewa Membeli Token Listrik Melalui Aplikasi PLN Mobile dan BRImo
Dealer MG Kebon Jeruk
Menunggu STNK MG4 EV yang Tidak Jelas
Tanggapan Lain
Lihat Semua
CIMB Niaga
Proses Sanggahan Transaksi Qris CIMB Niaga Tidak Kunjung Selesai
TRAVELOKA & CIMB NIAGA
Kecewa Dengan Pelayanan Traveloka dan CIMB
Lazada Indonesia
Saldo Ditahan dan Toko Ditutup oleh Lazada
Lazada Indonesia
Kecewa Akun Seller Center Lazada Dibatasi, Dikenakan Pelanggaran dan Banding Ditolak
Panin Dai-Ichi Life
Lamanya Proses Klaim Asuransi Kematian Panin Dai-Ichi Life