Surat Pembaca
AXA Mandiri

Berhenti Ikut Asuransi Sebelum 5 Tahun, Uang Tidak Kembali

Rabu, 26 Juli 2017 | 10:30 WIB

Saya nasabah program asuransi Shapire AXA Mandiri Surabaya mulai Desember 2016 atas nama Ari Tito Saputra. Pada bulan Mei 2017, saya memutuskan untuk tidak melanjutkan program AXA Mandiri dengan suatu alasan. Saya kemudian ke kantor cabang Mandiri Surabaya di jalan Pemuda Surabaya.

Pada saat penutupan program itu, saya berharap uang saya bisa kembali sebagian karena pasti ada penalti. Ternyata saya baru tahu jika menutup program AXA sebelum jangka waktu pencairan 5 tahun, maka uang akan 100 % tidak kembali. Padahal pada saat saya ditawari program tersebut, saya tidak pernah diberi penjelasan seperti diatas. Jujur saya kecewa.

 

 

Ari Tito Saputra
Perum Gading Indah Utara I No.10, Surabaya
PT AXA Mandiri Financial Services

Berhenti Ikut Asuransi Sebelum 5 Tahun, Uang Tidak Kembali

Rabu, 9 Agustus 2017 | 18:33 WIB

Menanggapi surat pembaca yang dimuat di Kompas.com pada 26 Juli 2017 lalu, AXA Mandiri telah menghubungi Bapak Ari Tito Saputra.

Kami telah memberikan penjelasan kepada Bapak Ari perihal manfaat, serta syarat dan ketentuan produk asuransi kesehatan yang beliau miliki. Asuransi Mandiri Jaminan Kesehatan memberikan manfaat santunan harian rumah sakit dengan pengembalian 100% premi yang telah dibayarkan apa bila tidak terjadi klaim dalam periode 5 tahun berturut-turut. Bapak Ari telah memahami penjelasan kami dengan baik.

Demikian penjelasan ini kami sampaikan. Atas perhatian dan kerjasama yang diberikan, kami ucapkan terima kasih.

Hormat kami,

Luile Sawitri - Corporate Communications & Event Management
AXA Tower lt.9 Jl Prof Dr Satrio Kav. 18 Kuningan City, Jakarta 12940
Tanggapan Lain
Lihat Semua
LAZADA INDONESIA
Sudah Lebih dari 3 Bulan, Dana Penjualan Ditahan Lazada
JNE
Sudah lebih Dari Sebulan, Pengiriman Paket Via JNE Belum Sampai ke Tempat Tujuan
CIMB Niaga
Proses Sanggahan Transaksi Qris CIMB Niaga Tidak Kunjung Selesai
TRAVELOKA & CIMB NIAGA
Kecewa Dengan Pelayanan Traveloka dan CIMB
Lazada Indonesia
Saldo Ditahan dan Toko Ditutup oleh Lazada
Surat Pembaca
Lihat Semua
Pelita Air
Kecewa Dengan Pelayanan Maskapai Pelita Air
Tokocrypto
Deposit Tokocrypto yang Belum Masuk Meski Saldo Telah Terpotong
Tokopedia dan ID Express
Ketidakjelasan Pengiriman Barang Melalui ID Express dan Pelayanan Tokopedia
Shopee Indonesia / Shopee Food
Ketidakjelasan Pengembalian Dana yang Terdebit Dua Kali untuk Pemesanan Shopee Food
LAZADA INDONESIA
Sudah Lebih dari 3 Bulan, Dana Penjualan Ditahan Lazada