Surat Pembaca
PT XL AXIATA Tbk

Paket XL Pasca Bayar Ditagihkan Setiap Bulan, Meski Nomor XL Sudah Menjadi Nomor Prabayar

Kamis, 10 September 2020 | 18:12 WIB

Tahun lalu, tepatnya 2 Februari 2019, saya membeli HP yang di-bundling dengan paket XL. Saya menggunakan kartu kredit dengan cicilan 12 bulan dan akan berakhir pada Februari 2020.

Oleh karena bundling, nomor saya otomatis adalah nomor pascabayar dengan tagihan sebesar Rp 165.000 per bulan. Setelah lunas yakni pada Februari 2020, saya kira sudah tidak akan ada tagihan lagi.

Ternyata di bulan-bulan berikutnya masih muncul tagihan sebesar Rp 165.000. Pada Mei 2020 saya mengunjungi gerai XL Center Roxy untuk mengganti nomor saya ke prabayar. Namun Customer Service XL menginfokan bahwa saya memiliki tunggakan sebesar Rp 417.000 plus biaya admin Rp 5.000.

Saya meminta rincian pemakaian tapi tidak bisa diberikan, karena info dari customer service tidak ada rinciannya. Sungguh aneh, biasanya jika ada tunggakan pasti akan masuk ke tagihan bulanan dan tidak mungkin tagihannya sampai menumpuk. Akhirnya saya putuskan untuk membayar agar masalah tidak berlarut-larut.

Pada September 2020, saya lihat rincian tagihan kartu kredit saya masih muncul tagihan paket XL tersebut. Padahal nomor saya sudah menjadi nomor prabayar sejak Mei 2020 dan saya selalu mengisikan pulsa tiap bulannya.

Setelah saya telusuri, tagihan paket XL tersebut terus berlangsung di bulan Mei 2020 ke bulan-bulan berikutnya. Akhirnya pada 8 September 2020 saya ke gerai XL Center Roxy untuk meminta kejelasan. Customer Service XL menginfokan bahwa saya masih memiliki cicilan.

Pertanyaan saya, cicilan apalagi? Customer service tidak bisa menjawab, hanya menginfokan bahwa saya masih ada tunggakan. Tunggakan apalagi? Nomor saya sudah jadi nomor prabayar.

Saya kecewa berat dengan XL. Padahal saya sudah menjadi pengguna XL selama puluhan tahun. Mohon penjelesan yang benar dari Manajemen XL. Selain itu bagaimana dengan tagihan paket XL yang selalu ditagihkan ke kartu kredit saya sejak Mei 2020 dan sudah saya bayarkan. Terima kasih. (IRA)

Entjun
Jl. Bungur Besar, Kemayoran, Jakarta Pusat
Kirimkan Surat Anda
Login atau Register terlebih dahulu untuk mengirim surat Anda. Lihat syarat dan ketentuan di sini.
Surat Pembaca
Lihat Semua
JNE
Sudah lebih Dari Sebulan, Pengiriman Paket Via JNE Belum Sampai ke Tempat Tujuan
Transvision
Permohonan Pemindahan Antena Tak Ditanggapi, Layanan Transvision Terhenti
PT PLAZA AUTO PRIMA
Sudah Lebih dari 3 Bulan Proses Pengembalian Booking Fee belum Juga Selesai
PT. Bank Rakyat Indonesia Tbk, PT. PLN, dan PT. Indonesia Comnets Plus
Kecewa Membeli Token Listrik Melalui Aplikasi PLN Mobile dan BRImo
Dealer MG Kebon Jeruk
Menunggu STNK MG4 EV yang Tidak Jelas
Tanggapan Lain
Lihat Semua
CIMB Niaga
Proses Sanggahan Transaksi Qris CIMB Niaga Tidak Kunjung Selesai
TRAVELOKA & CIMB NIAGA
Kecewa Dengan Pelayanan Traveloka dan CIMB
Lazada Indonesia
Saldo Ditahan dan Toko Ditutup oleh Lazada
Lazada Indonesia
Kecewa Akun Seller Center Lazada Dibatasi, Dikenakan Pelanggaran dan Banding Ditolak
Panin Dai-Ichi Life
Lamanya Proses Klaim Asuransi Kematian Panin Dai-Ichi Life