Surat Pembaca
Pemerintah Kabupaten Tangerang

Macet Parah di Jalan Raya Perancis Kabupaten Tangerang

Rabu, 5 Mei 2021 | 13:01 WIB

Mohon perhatian dari Pemerintah Kabupaten Tangerang, untuk dapat segera memperbaiki kerusakan jalan yang sangat parah di sepanjang Jalan Raya Perancis Kabupaten Tangerang.

Seperti diketahui, jalan tersebut adalah salah satu urat nadi perekonomian di wilayah Kabupaten Tangerang.

Setiap harinya terjadi antrean kendaraan yang sangat parah, akibat jalan yang rusak dan antrean kendaraan truk pasir yang diperbolehkan berlalu lalang di jalan tersebut.

Sangat disayangkan perbaikan dan pelebaran jalan yang dilakukan beberapa tahun lalu menjadi rusak parah, akibat kendaraan berat yang berlalu lalang melebihi kapasitas kekuatan jalan.

Mohon agar para pejabat pemerintah Kabupaten Tangerang bisa sidak dan melihat sendiri kondisi disana.

Untuk melihat dampak kerusakan jalan yang terjadi, termasuk di jalan Inspeksi sepanjang kali yang ada.

Serta dapat memfungsikan pelebaran jalan dengan memindahkan seluruh tiang listrik dan telpon yang saat ini masih menghalangi jalanan karena hasil pelebaran tersebut.

Semoga ada tindak lanjut dari para pejabat terkait.

Terima kasih. (SUC)

Rinaldi Surya Arifin
Jl. Kelapa Sawit VIII, Jakarta Utara.
Kirimkan Surat Anda
Login atau Register terlebih dahulu untuk mengirim surat Anda. Lihat syarat dan ketentuan di sini.
Surat Pembaca
Lihat Semua
Maskapai Lion Group
Kekecewaan terhadap Lion Group atas Perubahan Jadwal Penerbangan Dua Kali
LEX ID
Kecewa Dengan Pelayanan LEX ID Karena Hingga Saat Ini Paket Belum Juga Sampai.
Tedmond Groups / CV Tangki Air Grand Luxe
Kecewa atas Lamanya Layanan Pengembalian Dana Produk Tedmond
Thai Airways
Keluhan atas Pelayanan Kompensasi atas Keterlambatan Penerbangan Thai Airways
Indibiz Telkom
Kecewa dengan Proses Upgrade Layanan Indibiz
Tanggapan Lain
Lihat Semua
Telkomsel / Indihome
Layanan Nomor Telepon Kantor Terputus Akibat Upgrade Speed Internet IndiHome
PT Impack Pratama Group
Kecewa Dengan Kualitas Produk SolarTuff yang Retak dan Bocor
Tokocrypto
Deposit Tokocrypto yang Belum Masuk Meski Saldo Telah Terpotong
LAZADA INDONESIA
Sudah Lebih dari 3 Bulan, Dana Penjualan Ditahan Lazada
JNE
Sudah lebih Dari Sebulan, Pengiriman Paket Via JNE Belum Sampai ke Tempat Tujuan