Surat Pembaca
Taspen Semarang

Keluhan ke Taspen Semarang yang Tidak Memberikan Informasi Perubahan Rekening

Rabu, 28 Juli 2021 | 13:26 WIB

Saya adalah anak dari pensiunan janda atas nama Siti Romlah dengan nomor Taspen 130258xxx. Rekening bank pembayar pensiun kantor unit BRI Sendang Mulyo.

Saya menulis di surat pembaca ini karena pihak Taspen tidak bisa dihubungi melalui telepon. Saya juga tidak memiliki contact person Taspen Semarang yang bisa dihubungi.

Jujur saja, Ibu saya selaku penerima pensiun sangat kecewa dengan layanan Taspen Semarang karena tanpa pemberitahuan melalui sarana komunikasi apapun bahwa rekening pembayaran pensiun dialihkan ke Bank Mandiri Mantap.

Kronologi sebagai berikut. Pada bulan April, seperti biasa Ibu mengambil uang pensiun ke BRI Unit Sendang Mulyo dan tidak ada masalah apapun.

Pada bulan Mei, Ibu saya tidak mengambil uang pensiunan di kantor BRI karena Ibu saya harus ke Jogja. Ibu pindah dari Semarang karena banyak tetangga yang terkena Covid-19.

Ibu saya sudah melakukan verifikasi melalui aplikasi Taspen Otentikasi. Begitu juga di bulan Juni sampai dengan Juli, ibu saya sudah melakukan verifikasi tersebut.

Namun tidak datang ke kantor BRI dan mencetak buku tabungan.

Pada 23 Juli, dilakukan pengecekan saldo untuk bulan Juli. Ternyata uang pensiun tidak terkredit ke rekening ibu selama 3 bulan (Mei sampai dengan Juli).

Ibu saya menanyakan kepada BRI saat itu, mengapa rekening belum masuk.

Pihak BRI menjelaskan bahwa seluruh pensiunan wajib melakukan update data di aplikasi eklim.taspen.co.id. Setelah melakukan update data dana pensiun secara otomatis akan diterima.

Kemudian Ibu saya melakukan update data di eklim.taspen.co.id.

Selang 2 hari kemudian, kami mendapat jawaban dari aplikasi yang berisikan, ”Terkait pengajuan klaim Ibu, kami informasikan bahwa sebelumnya terdapat penyetopan pada rekening yang digunakan.

Sehingga agar pensiunan Ibu tetap dapat terbayarkan per bulannya, maka sejak bulan Mei 2021 pensiunan Ibu dapat dicairkan melalui Bank Mandiri Taspen Cabang Semarang. Silakan dapat melakukan pengecekan pada kantor Bank Mandiri Taspen terdekat. Terima kasih.”

Kemudian, saya tanyakan kepada BRI Unit Sendang Mulyo. Saya pun mendapat jawaban yang mengejutkan bahwa banyak pensiunan yang mengalami hal yang sama seperti kejadian Ibu saya.

Disampaikan juga bahwa saat ini Taspen Semarang sedang di lockdown dan tidak bisa dihubungi. Saya disarankan sementara memproses di Bank Mandiri.

Jika nanti Taspen sudah bisa dihubungi maka nanti diurus kembali.

Namun menurut saya, apakah pantas jika Taspen secara sengaja dan tanpa pemberitahuan mengalihkan dana pensiunan tanpa konfirmasi kepada pihak berwenang?

Seharusnya perpindahan dana rekening pensiun adalah permintaan dari pensiunan, bukan Taspen yang serta merta memindahkan.

Jika memang antara Taspen dan Mandiri ada kerjasama bisnis bukan serta merta memindahkan pensiunan dari bank lain ke Mandiri tanpa pemberitahuan.

Silahkan saja jika mau berbisnis, namun jangan merugikan masyarakat. 

Sebagai tambahan informasi bahwa saat ini rumah Ibu saya dekat dengan Bank BRI (hanya depan kompleks rumah) dan jauh dari Bank Mandiri.

Ibu saya sudah sepuh, dengan usia 68 tahun dan diminta untuk membuka rekening di Bank Mandiri saat kondisi pandemi saat ini. Apakah pantas seperti ini?

Sebagai informasi bahwa Ibu saya selama Mei lalu di Yogyakarta (hanya sementara) jika kondisi kondusif akan pulang lagi ke Semarang.

Sehingga tambah merepotkan lagi jika membuka rekening di Yogyakarta, dimana domisili di Semarang.

Apabila dikemudian hari terdapat hal-hal yang perlu diselesaikan sendiri oleh Ibu saya ke kantor Mandiri. Saat ini Ibu saya hanya minta dana pensiun Beliau untuk tetap di BRI, tanpa alasan apapun.

Saya minta pihak Taspen untuk dapat mengembalikan rekening bayar pensiun Ibu saya tetap di BRI Unit Sendang Mulyo. Demikian dan terima kasih. (DND)

Dian
Bumi Wana Mukti, Semarang
Kirimkan Surat Anda
Login atau Register terlebih dahulu untuk mengirim surat Anda. Lihat syarat dan ketentuan di sini.
Surat Pembaca
Lihat Semua
XL Axiata dan AXIS
Klaim Bundling e-SIM AXIS Untuk Samsung Galaxy A55 5G yang Sangat Membingungkan
Permata Bank
Kekecewaan Pada Permata Bank Dalam Melayani Sanggahan Transaksi Nasabah
J&T Cargo
Sudah Dua Puluh Lima Hari, Paket J&T Cargo Belum Juga Sampai
Shopee Indonesia dan JNE
Barang Dinyatakan Hilang, Shopee dan JNE Lepas Tangan
Bank Mandiri cab. Thamrin Jakarta Pusat
Lamanya Mencairkan Dana di Rekening Nasabah Bank Mandiri yang Sudah Meninggal
Tanggapan Lain
Lihat Semua
TRAVELOKA & CIMB NIAGA
Kecewa Dengan Pelayanan Traveloka dan CIMB
Lazada Indonesia
Saldo Ditahan dan Toko Ditutup oleh Lazada
Lazada Indonesia
Kecewa Akun Seller Center Lazada Dibatasi, Dikenakan Pelanggaran dan Banding Ditolak
Panin Dai-Ichi Life
Lamanya Proses Klaim Asuransi Kematian Panin Dai-Ichi Life
First Media
Sulitnya Proses Berhenti Layanan Televisi First Media