Surat Pembaca
maybank indonesia, maybank cilegon

Pelayanan Payah After Sales Maybank Cabang Cilegon

Selasa, 8 November 2022 | 09:27 WIB

Saya merupakan nasabah KPR Maybank cabang Cilegon, sudah berjalan selama hampir 4 tahun tanpa pernah bermasalah pada pembayaran.

Beberapa bulan ini karena suku bunga bank yang terus naik, akhirnya saya mengambil keputusan untuk memindahkan KPR ke bank lain.

Namun begitu akan dipindahkan, baru diinformasikan oleh pihak marketing Maybank cabang Cilegon bahwa SHM belum selesai proses HT, hal tersebut karena notarisnya meninggal dan saat ini baru dalam pengajuan proses HT.

Sebagai informasi saja AJB sudah dilakukan dari tahun 2020, namun dalam 2 tahun proses ini dibiarkan terbengkalai tanpa ada yang follow up, bahkan mungkin tidak akan diketahui jika tidak pernah ada rencana untuk pindah ke bank lain.

Hal ini diperparah lagi dengan komunikasi yang sulit ke pihak marketing Maybank.

Saya memohon bantuan dari pihak Maybank pusat untuk bisa membantu proses ini agar lebih cepat.

Terima kasih. (SUC)

pieter gautama
Perumahan Serang City, Kota serang
Kirimkan Surat Anda
Login atau Register terlebih dahulu untuk mengirim surat Anda. Lihat syarat dan ketentuan di sini.
Surat Pembaca
Lihat Semua
BYD Bipo Pasar Minggu.
Kecewa Dengan Pelayanan After Sales Service di BYD Bipo Pasar Minggu
Allianz Insurance
Keluhan atas Penolakan Klaim dan Ketidaksesuaian Ketentuan Polis oleh Allianz
PT Impack Pratama Group
Tanggapan Bahwa Tim SolarTuff Menyelesaikan Masalah Dengan Baik
Shopee Indonesia dan Shopee Express (SPX)
Kecewa dengan Pelayanan Shopee Express
PT Impack Pratama Group
Kecewa Dengan Kualitas Produk SolarTuff yang Retak dan Bocor
Tanggapan Lain
Lihat Semua
PT Impack Pratama Group
Kecewa Dengan Kualitas Produk SolarTuff yang Retak dan Bocor
Tokocrypto
Deposit Tokocrypto yang Belum Masuk Meski Saldo Telah Terpotong
LAZADA INDONESIA
Sudah Lebih dari 3 Bulan, Dana Penjualan Ditahan Lazada
JNE
Sudah lebih Dari Sebulan, Pengiriman Paket Via JNE Belum Sampai ke Tempat Tujuan
CIMB Niaga
Proses Sanggahan Transaksi Qris CIMB Niaga Tidak Kunjung Selesai