Surat Pembaca
Air Asia Indonesia

Proses Refund Tidak Pernah Selesai

Minggu, 30 Desember 2018 | 23:29 WIB

Saya mengajukan refund tiket Air Asia dengan kode booking RT8TYA sejak bulan Agustus 2018, dengan rute Jakarta (JKT) - Surabaya (SBY) untuk tiga orang dengan rute pulang - pergi. Dengan berbagai alasan yang tidak jelas, sampai sekarang proses refund tidak juga selesai.

Respon tim refund Air Asia masih aktif, sampai email terakhir yang saya terima pada 21 Agustus 2018, yang meminta informasi lengkap rekening yang akan digunakan untuk menerima dana refund. Setelah itu, tim refund berhenti merespon setiap email yang saya kirimkan hingga hari ini. Proses refund berjalan tiga bulan lebih tanpa ada kejelasan apapun.

Saya tetap aktif menghubungi customer care Air Asia. Namun jawaban yang saya terima selalu sama, bahwa tim refund akan mem-follow up. Selama tiga bulan berturut - turut, setiap kali saya menghubungi customer care, saya diminta untuk menunggu selama 14 hari hingga 30 hari untuk menunggu hasil follow up.

Beginikah cara kerja Air Asia? Tidak bisa memberikan kejelasan kepada customer?

Indra
Karelia Village Jl. Lena no. 11Tangerang
Kirimkan Surat Anda
Login atau Register terlebih dahulu untuk mengirim surat Anda. Lihat syarat dan ketentuan di sini.
Surat Pembaca
Lihat Semua
Singapore Airlines dan Brussels Airlines
Kecewa dengan Pelayanan Singapore Airlines atas Kompensasi Keterlambatan Bagasi
BYD Bipo Pasar Minggu.
Kecewa Dengan Pelayanan After Sales Service di BYD Bipo Pasar Minggu
Allianz Insurance
Keluhan atas Penolakan Klaim dan Ketidaksesuaian Ketentuan Polis oleh Allianz
PT Impack Pratama Group
Tanggapan Bahwa Tim SolarTuff Menyelesaikan Masalah Dengan Baik
Shopee Indonesia dan Shopee Express (SPX)
Kecewa dengan Pelayanan Shopee Express
Tanggapan Lain
Lihat Semua
PT Impack Pratama Group
Kecewa Dengan Kualitas Produk SolarTuff yang Retak dan Bocor
Tokocrypto
Deposit Tokocrypto yang Belum Masuk Meski Saldo Telah Terpotong
LAZADA INDONESIA
Sudah Lebih dari 3 Bulan, Dana Penjualan Ditahan Lazada
JNE
Sudah lebih Dari Sebulan, Pengiriman Paket Via JNE Belum Sampai ke Tempat Tujuan
CIMB Niaga
Proses Sanggahan Transaksi Qris CIMB Niaga Tidak Kunjung Selesai