Surat Pembaca
Gandaria City Mall dan Bank BCA

Kecewa dengan Pelayanan Secure Parking Gandaria City Mall

Minggu, 27 Januari 2019 | 21:38 WIB

Pada tanggal 26 Januari 2019, terjadi pengambilan saldo dua kali lipat dari Kartu Flazz BCA saya pada saat melakukan pembayaran parkir di Gandaria City Mall. Pada saat saya melakukan pembayaran di gate, petugas di West Lobby melakukan tap kartu Flazz saya sebanyak dua kali dengan alasan time out system. Namun, setelah saya cek saldo saya berkurang dua kali lipat dari jumlah nilai parkir yang harus saya bayar.

Saldo awal di kartu Flazz saya adalah Rp49.474,00 dan biaya parkir yang harus saya bayar adalah Rp17.000,00. Dari keterangan tersebut seharusnya sisa saldo Flazz saya adalah Rp32.474,00 tetapi ternyata saldo akhir Flazz saya adalah Rp15.474,00. Pada saat dikonfirmasi, pihak secure parking mengatakaan bahwa persoalan ini harus diselesaikan oleh pihak Bank BCA langsung sebagai penerbit kartu Flazz tersebut. Ini merupakan kali kedua saya mengalami hal serupa. Saya berharap kejadian tersebut segera ditindak lanjuti.

David Alexander
Batu Pandan Sutra 33 Pulomas, Jakarta Timur
Kirimkan Surat Anda
Login atau Register terlebih dahulu untuk mengirim surat Anda. Lihat syarat dan ketentuan di sini.
Surat Pembaca
Lihat Semua
Tokocrypto
Deposit Tokocrypto yang Belum Masuk Meski Saldo Telah Terpotong
Tokopedia dan ID Express
Ketidakjelasan Pengiriman Barang Melalui ID Express dan Pelayanan Tokopedia
Shopee Indonesia / Shopee Food
Ketidakjelasan Pengembalian Dana yang Terdebit Dua Kali untuk Pemesanan Shopee Food
LAZADA INDONESIA
Sudah Lebih dari 3 Bulan, Dana Penjualan Ditahan Lazada
Telkomsel / Indihome
Layanan Nomor Telepon Kantor Terputus Akibat Upgrade Speed Internet IndiHome
Tanggapan Lain
Lihat Semua
LAZADA INDONESIA
Sudah Lebih dari 3 Bulan, Dana Penjualan Ditahan Lazada
JNE
Sudah lebih Dari Sebulan, Pengiriman Paket Via JNE Belum Sampai ke Tempat Tujuan
CIMB Niaga
Proses Sanggahan Transaksi Qris CIMB Niaga Tidak Kunjung Selesai
TRAVELOKA & CIMB NIAGA
Kecewa Dengan Pelayanan Traveloka dan CIMB
Lazada Indonesia
Saldo Ditahan dan Toko Ditutup oleh Lazada