Surat Pembaca
Tokio Marine Life

Informasi Keliru Membuat Nasabah Merugi

Rabu, 30 Desember 2020 | 13:40 WIB

Saya memiliki polis Tokio Marine Life dengan nomor 00031339. Pada bulan Juni 2020, saya mengajukan klaim dan ditolak dengan alasan asuransi tambahan HCP sudah tidak aktif. Saya pun berpikir mungkin memang sudah tidak aktif.

Sebagai nasabah saya tidak punya kemudahan dalam mengecek informasi polis. Tokio Marine Life sangat tertinggal dibandingkan asuransi lain yang bisa mudah diakses informasi polisnya oleh nasabah melalui aplikasi atau website.

Ketika saya sakit radang sendi hingga tidak bisa berjalan di bulan Juli dan Oktober 2020, saya masih beranggapan bahwa asuransi tambahan HCP saya tidak aktif. Sehingga rawat inap tidak saya klaim kepada Tokio Marine Life.

Pada Desember 2020, saya menerima surat bahwa premi asuransi tambahan HCP saya naik.

Akhirnya saya tanyakan kepada customer service. Informasinya adalah  asuransi tambahan HCP masih aktif. Kemudian mereka proses kembali klaim saya yang ditolak dengan alasan asuransi tambahan tidak aktif tersebut.

Terlihat betapa tidak profesionalnya Tokio Marine Life dalam memberikan informasi kepada nasabah.

Saya pun mengajukan klaim rawat inap ketika sakit radang sendi di bulan Juli dan Oktober 2020, namun jawabannya tidak bisa karena sudah kedaluwarsa melebihi batas klaim yaitu 30 hari.

Saya tidak melakukan klaim pada Juli dan Oktober dikarenakan informasi yang saya terima bahwa asuransi tambahan HCP sudah tidak aktif berdasarkan surat Tokio Marine Life sebelumnya.

Jadi sebagai nasabah saya berpikir untuk apa klaim kalau asuransi tambahannya sudah tidak aktif.

Ternyata informasi yang saya terima dari Tokio Marine Life itu keliru. Karena kesalahan fatal berawal dari Tokio Marine Life yang keliru dalam memberikan informasi sehingga merugikan nasabah. Apalagi kekeliruannya tertulis dalam surat resmi perusahaan. (DND)

Indra Diky
Jalan Pagarsih 234, Bandung
Kirimkan Surat Anda
Login atau Register terlebih dahulu untuk mengirim surat Anda. Lihat syarat dan ketentuan di sini.
Surat Pembaca
Lihat Semua
Pelita Air
Kecewa Dengan Pelayanan Maskapai Pelita Air
Tokocrypto
Deposit Tokocrypto yang Belum Masuk Meski Saldo Telah Terpotong
Tokopedia dan ID Express
Ketidakjelasan Pengiriman Barang Melalui ID Express dan Pelayanan Tokopedia
Shopee Indonesia / Shopee Food
Ketidakjelasan Pengembalian Dana yang Terdebit Dua Kali untuk Pemesanan Shopee Food
LAZADA INDONESIA
Sudah Lebih dari 3 Bulan, Dana Penjualan Ditahan Lazada
Tanggapan Lain
Lihat Semua
LAZADA INDONESIA
Sudah Lebih dari 3 Bulan, Dana Penjualan Ditahan Lazada
JNE
Sudah lebih Dari Sebulan, Pengiriman Paket Via JNE Belum Sampai ke Tempat Tujuan
CIMB Niaga
Proses Sanggahan Transaksi Qris CIMB Niaga Tidak Kunjung Selesai
TRAVELOKA & CIMB NIAGA
Kecewa Dengan Pelayanan Traveloka dan CIMB
Lazada Indonesia
Saldo Ditahan dan Toko Ditutup oleh Lazada