Surat Pembaca
PLN Pusat

Pengajuan Mutasi ke KWH Meter EXIM, PLN Memberikan Pelayanan yang Mengecewakan

Rabu, 24 Februari 2021 | 12:37 WIB

Saya merupakan pelanggan PLN Rayon Kamonji di Kota Palu, dengan IDPEL 312100985201.

Pada 17 Februari 2021, saya mendatangi kantor PLN Rayon Kamonji terkait mutasi dari KWH Meter Prabayar ke KWH Meter EXIM.

Namun, saya mendapatkan tanggapan dan penjelasan yang tidak profesional.

Petugas loket mengatakan tidak mengetahui hal tersebut dan dari Supervisornya mengatakan bahwa program ini hanya berlaku untuk wilayah Papua, padahal program ini berlaku nasional.

Saya sudah menghubungi layanan PLN di 021-123 dan memberikan komentar di akun Facebook resmi PLN.

Namun, hanya dijanjikan akan dihubungi oleh petugas dan juga akan dibuatkan surat aduan (sampai 4 nomor aduan).

Hingga saat ini belum ada petugas yang menghubungi saya, mohon bantuan PLN Pusat untuk dapat memproses mutasi ini.

Terima kasih.(SUC)

Kamaludin
Jl. Sungai Wuno, Kota Palu.
Kirimkan Surat Anda
Login atau Register terlebih dahulu untuk mengirim surat Anda. Lihat syarat dan ketentuan di sini.
Surat Pembaca
Lihat Semua
XL Axiata dan AXIS
Klaim Bundling e-SIM AXIS Untuk Samsung Galaxy A55 5G yang Sangat Membingungkan
Permata Bank
Kekecewaan Pada Permata Bank Dalam Melayani Sanggahan Transaksi Nasabah
J&T Cargo
Sudah Dua Puluh Lima Hari, Paket J&T Cargo Belum Juga Sampai
Shopee Indonesia dan JNE
Barang Dinyatakan Hilang, Shopee dan JNE Lepas Tangan
Bank Mandiri cab. Thamrin Jakarta Pusat
Lamanya Mencairkan Dana di Rekening Nasabah Bank Mandiri yang Sudah Meninggal
Tanggapan Lain
Lihat Semua
TRAVELOKA & CIMB NIAGA
Kecewa Dengan Pelayanan Traveloka dan CIMB
Lazada Indonesia
Saldo Ditahan dan Toko Ditutup oleh Lazada
Lazada Indonesia
Kecewa Akun Seller Center Lazada Dibatasi, Dikenakan Pelanggaran dan Banding Ditolak
Panin Dai-Ichi Life
Lamanya Proses Klaim Asuransi Kematian Panin Dai-Ichi Life
First Media
Sulitnya Proses Berhenti Layanan Televisi First Media