Surat Pembaca
SICEPAT EKPRESS

Sudah 39 Hari Kirim Barang Menggunakan SiCepat Tidak Kunjung Sampai

Jumat, 7 Oktober 2022 | 13:31 WIB

Pada 28 Agustus 2022, saya mengirimkan barang berupa alat kesehatan menggunakan jasa SiCepat nomor resi 000572209491, dengan biaya pengiriman Rp 58.000 entah itu ekspres atau bukan dan estimasi tiba pada 19 September 2022.

Pada 19 September 2022, saya cek via web SiCepat ternyata paket saya sudah diterima oleh penerima langsung, tetapi penerima di Nias menyampaikan kepada saya bahwa paket belum terima.

Kemudian saya menghubungi call center SiCepat di 021-50200050, saya mendapat jawaban bahwa paket ada di SAMOSIR, lalu petugas call centre membuatkan BAP diamana paket saya akan diinvestigasi oleh tim SiCepat.

Sejauh ini SOP SiCepat masih baik dan akhirnya saya tutup pembicaraan, tapi semua percakapan telah saya rekam dan saat saya dengarkan kembali kok paket saya diterima di Samosir.

Kemudian saya menanyakan kembali hal tersebut, pihak call center membenarkan dan menjawab dengan "Akan dikirim ulang"

Namun setelah 39 hari barang saya kirim, bahkan seingat saya sudah 7 kali saya menghubungi Call Center SiCepat untuk menanyakan keberadaan paket saya, tetapi Paket tersebut belum juga tiba di alamat tujuan.

Jawaban yang saya terima hanya jawaban template yang sama dari call center seperti "Baik akan kami buat Laporan", "Baik team kami akan melakukan Investigasi", "baik Team kami akan melakukan kunjungan ke Lapangan"

Hingga pada 3 Oktober 2022, saya kembali tanyakan apakah sudah dilakukan kunjungan lapangan, dengan tegas dijawab belum ada dan saya juga merekam percakapan tersebut.

Apakah dari tanggal 19 September 2022 hingga 7 Oktober 2022 pengetikan laporan belum selesai ?

Kepada  Direksi atau Komisaris ekspedisi yang katanya SiCepat, saya yang berjualan online dianggap sebagai penipu oleh pembeli padahal SiCepat yang lalai dalam pengiriman.

Mohon tanggapan dan realisasi tanggung jawab dari SiCepat.

Terima Kasih. (SUC)

ezra
Jl. Angsana, Jakarta Pusat.
Kirimkan Surat Anda
Login atau Register terlebih dahulu untuk mengirim surat Anda. Lihat syarat dan ketentuan di sini.
Surat Pembaca
Lihat Semua
JNE
Sudah lebih Dari Sebulan, Pengiriman Paket Via JNE Belum Sampai ke Tempat Tujuan
Transvision
Permohonan Pemindahan Antena Tak Ditanggapi, Layanan Transvision Terhenti
PT PLAZA AUTO PRIMA
Sudah Lebih dari 3 Bulan Proses Pengembalian Booking Fee belum Juga Selesai
PT. Bank Rakyat Indonesia Tbk, PT. PLN, dan PT. Indonesia Comnets Plus
Kecewa Membeli Token Listrik Melalui Aplikasi PLN Mobile dan BRImo
Dealer MG Kebon Jeruk
Menunggu STNK MG4 EV yang Tidak Jelas
Tanggapan Lain
Lihat Semua
CIMB Niaga
Proses Sanggahan Transaksi Qris CIMB Niaga Tidak Kunjung Selesai
TRAVELOKA & CIMB NIAGA
Kecewa Dengan Pelayanan Traveloka dan CIMB
Lazada Indonesia
Saldo Ditahan dan Toko Ditutup oleh Lazada
Lazada Indonesia
Kecewa Akun Seller Center Lazada Dibatasi, Dikenakan Pelanggaran dan Banding Ditolak
Panin Dai-Ichi Life
Lamanya Proses Klaim Asuransi Kematian Panin Dai-Ichi Life