Saya melalukan transaksi pembelian produk di AliExpress dengan debit online. Kemudian transaksi dibatalkan dan dana saya dikembalikan. Pengembalian dana diproses pada tanggal 20 Februari 2017 ke rekening saya di Bank Mandiri (debit card).
Sampai saat ini dana belum saya terima, menurut pihak AliExpress status pengembalian dana "Success". Mereka menyertakan kode ARN (Acquirer Reference Number / account tracking). Saya sudah menginformasikan pada pihak Bank Mandiri, tapi kantor cabang tidak tahu, call center 14000 juga tidak tahu.
Saya telepon kantor pusat Bank Mandiri mereka jawab tidak bisa bantu dan silahkan hubungi call center 14000. Bahkan tidak ada satupun pihak dari Bank Mandiri yang bisa menjelaskan fungsi dari kode ARN tersebut.
Seharusnya dengan kode tersebut pihak Bank Mandiri dapat melacak transaksi saya lebih cepat karena memang itulah fungsi dari ARN tersebut. Sekarang sudah lebih dari 2 bulan saya tidak mendapatkan penjelasan tentang status transaksi tersebut. Mohon ditindaklanjuti, terima kasih.
Mohon maaf atas ketidaknyamanan Bapak Khairul dan terimakasih atas masukannya. Pada tanggal 09 Mei 2017 kami telah menghubungi Bapak untuk menyampaikan penjelasaan dan penyelesaian atas permasalahan yang dimaksud, dan Bapak dapat menerimanya dengan baik.
Bank Mandiri terus dan akan melakukan perbaikan agar dapat memberikan layanan prima kepada seluruh nasabah Bank Mandiri.
Jika masih ada pertanyaan ataupun saran lain yang ingin disampaikan, Bapak juga dapat menghubungi Customer Service 24 jam Mandiri Call 14000 atau melalui website www.bankmandiri.co.id dengan memilih menu contact us atau langsung melalui email mandiricare@bankmandiri.co.id.